Jumat, 26 Oktober 2012

6 Teknologi Masa Depan Ala Google (Lanjutan)

Buat yang udah ga sabar nunggu lanjutannya, nih ada lanjutan buat nomer 4 sampai 6 teknologi masa depan ala google.

4. Lift ke Luar Angkasa

Selama ini, terbang ke luar angkasa masih membutuhkan bantuan roket. Namun Google meyakini bahwa di masa depan, cukup dibutuhkan bantuan lift yang menjulang sampai ke angkasa.

Ya, beberapa perusahaan termasuk Google saat ini tertarik mengembangkan infrastruktur canggih, di mana menuju ke luar angkasa tidak butuh lagi roket.

Proyek lift luar angkasa ini dikabarkan sedang dikembangkan di laboratorium Google X. Diperkirakan, satu dekade lagi sudah bisa terwujud.

5. Obat Canggih

Google bahkan berinvestasi pula di bidang obat-obatan. Ya, mereka memiliki saham di beberapa perusahaan obat.

Misalnya di perusahaan Adimab dan iPierian. Perusahaan tersebut mengembangkan berbagai metode pengobatan baru untuk memerangi penyakit secara lebih cepat.

Google juga berinvestasi di bidang pengobatan kanker. Mereka menggelontokan uang pada yayasan Foundation Medicine yang bergerak di bidang pengobatan kanker

6. Google Glass

Google telah memperkenalkan kacamata canggih nan futuristik. Kacamata yang disebut sebagai Project Glass atau Google Glass tersebut membawa kemampuan komputasi yang cukup menakjubkan.

Dikontrol dengan suara, kacamata Google bisa digunakan untuk melakukan pencarian online, email dan navigasi arah. Bahkan bisa pula dipakai untuk video chat.

Kacamata berbasis teknologi augmented reality ini bisa menampilkan berbagai informasi seperti menunjukkan di mana lokasi pengguna dan keadaan cuaca. Pengguna juga bisa mengetahui lokasi pengguna lain dengan sistem Google Latitude.

Google telah banyak memamerkan kemampuan kacamata tersebut. Mungkin akan segera dijual secara massal tidak lama lagi.

Sumber : http://inet.detik.com





Tidak ada komentar:

Posting Komentar